Serba-Serbi Paint Sprayer Dan Paint Roller

Serba-Serbi Paint Sprayer Dan Paint Roller


Paint Sprayer (sprayer cat) adalah alat mekanik yang dapat menyemprotkan cairan cat dengan tekanan udara sedangkan Paint Roller (kuas roll) adalah alat yang digerakan secara manual untuk mengecat berbagai macam permukaan. Dalam proses pengecatan, baik sprayer maupun kuas roll memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, yaitu

Keunggulan Sprayer Cat
1. Proses pengecatan lebih cepat
2. Tidak membutuhkan banyak tenaga
3. Mudah digunakan bahkan oleh pemula
4. Proses pengerjaan lebih rapi dan lebih bersih dari noda cat
5. Hasil pengecatan yang konsisten baik permukaan bidang maupun sudut

Kekurangan Sprayer Cat
1. Sebagaimana alat mekanis, dapat rusak
2. Harganya jauh lebih mahal
3. Membutuhkan energi listrik
4. Jenis cat yang bisa dipakai terbatas

Keunggulan Kuas Roll
1. Harganya murah dan terjangkau
2. Tidak ada batasan jenis cat yang bisa digunakan
3. Terbebas dari permasalahan elektronik dan mesin
4. Lebih fleksibel dan menjangkau area permukaan yang lebih besar
5. Mudah dibersihkan dan mudah perawatan

Kekurangan Kuas Roll
1. Membutuhkan keahlian dan pengalaman untuk menggunakaannya
2. Proses pengerjaan lebih sulit dan makan waktu lama
3. Sering muncul masalah luberan, lelehan atau percikan cat di lantai
4. Mudah rusak, tidak tahan lama
5. Tidak mampu mengkover tepi atau sudut dinding

Adapun baik sprayer cat maupun kuas roll terbagi menjadi beberapa jenis yang dibedakan dari karakteristik maupun fungsinya, yaitu :

Jenis Sprayer Cat
Air Sprayers : Alat yang berkerja dengan prinsip yang sederhana. Alat ini memiliki motor yang dapat memompa dan menciptakan tekanan udara. Pada umumnya alat ini terdiri dari tiga komponen yaitu, nozzle, compresor, dan paint containe. Cara kerja alat ini adalah ketika pemicu ditekan maka cairan cat akan disemburkan dengan tekanan udara melalui nozzle
Airless Sprayer : Alat ini terkoneksi dengan sumber udara bertekanan tinggi. Alat ini dapat menyemprotkan lapisan cat yang tebal sehingga anda hanya butuh lapisan pengecatan yang lebih sedikit

Jenis Kuas Roll
Manual Roller : Alat yang sering dijumpai karena paling mudah digunakan. Terdapat pegangan untuk membantu pengecatan di area yang tinggi seperti pada plafon atau sisi atas dinding. Sangat disukai oleh pehobi karena kemudahan dan kepraktisannya
Pad Roller : Kuas roll yang memiliki bantalan atau dudukan rata dan tidak berputar. Kelebihan alat ini adalah terbebas dari masalah rembesan atau lelehan cat namun membutuhkan keahlian yang khusus untuk menggunakan kuas roll tersebut
Teksture Roller : Kuas roll yang cukup jarang digunakan karena sifatnya yang spesifik. Kuas ini didesain untuk menciptakan tekstur pada permukaan dinding menyerupai tekstur bata, batu, kayu, dan lain-lain
Speciality Roller : Kuas roll khusus dengan penggunaan yang terbatas, seperti pada pengecatan media lateks, suede, batu, dan lain-lain

Artikel Terkait

Previous
Next Post »